108 Pembalap Meriahkan OMR Sumbar 2018 BERITA SALES & PROMOTION 16 October 20180 PT. Hayati Pratama Mandiri dan PT. Menara Agung selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda Sumatera Barat menggelar balapan motor Honda yang bertajuk One Make Race (OMR) Sumbar 2018, Minggu (14/10) di Sirkuit Semi Permanen GOR H. Agus Salim Padang. Sebanyak 108 pembalap dari Sumbar dan beberapa daerah lainnya ikut serta dalam OMR yang terbagi ke dalam 11 kelas balapan. Acara yang dimulai jam 12.00 setelah gelaran Car Free Day (CFD) ini disaksikan oleh ribuan penonton yang memadati GOR H. Agus Salim,Padang. Motorsport Activation Analyst PT. Astra Honda Motor Sugeng Budiarto mengatakan ajang Honda One Make Race ini merupakan salah satu wadah untuk menampung potensi pembalap-pembalap yang ada serta permulaan untuk melakukan pembinaan potensi pembalap yang ada di Sumatera Barat. Dengan adanya gelaran Honda One Make Race (OMR) ini di Sumatera Barat diharapkan dapat melahirkan bibit-bibit pembalap lokal yang nantinya dapat menuju nasional dan juga setelah suksesnya OMR ini tidak menutup kemungkinan Sumatera Barat akan kebagian salah satu seri Honda Dream Cup (HDC) tutup Sugeng Budiarto. Share this: Click to share on X (Opens in new window) X Click to share on Facebook (Opens in new window) Facebook Click to share on WhatsApp (Opens in new window) WhatsApp Click to share on Telegram (Opens in new window) Telegram Click to share on Pocket (Opens in new window) Pocket Click to share on Pinterest (Opens in new window) Pinterest Click to share on LinkedIn (Opens in new window) LinkedIn Click to print (Opens in new window) Print Click to email a link to a friend (Opens in new window) Email Like this:Like Loading... Related Share on Facebook Share Share on TwitterTweet Share on Pinterest Share Share on LinkedIn Share Share on Digg Share Send email Mail Print Print